Posts

Showing posts with the label tips 'n trik

Memperbaiki tivi dengan kerusakan/gangguan pada standby proteck

Image
Ini video saya buat saat di ajak temen saya yang tukang servis tv untuk memperbaiki tv temen saya juga yang kebetulan ada gangguan. Adapun gangguannya adalah tv gak bisa di nyalakan atau kalau istilah bahasa elektronya kata temen saya adalah standby proteck. Gimana cara ngatasinya? Saya sendiri juga nggak paham soal elektronik, jadi untuk panjang lebarnya saya nggak begitu bisa menjelaskannya. Saya di sini cuma midio in apa yang di kerjakan temen saya ini. Dan jika masih penasaran bisa disimak pada video saya kali ini, maaf sebelumnya jika video di rasa kurang lengkap. Tengs yang sudah menonton video saya dan yang sudah subscribes channel youtube saya di NOZEMPROL CHANNEL. Monggo yang penasaran bisa di tonton videonya, tengkyu...

Cara memperbaiki pisau / golok / sabit yang mudah copot alias lecek bin uklak-uklik

Image
Oke gaes tips 'n trik yang akan saya bagikan kali ini khusus buat kalian yang rutinitas hari-harinya menggunakan pisau, parang, clurit, sabit atau pedang naga puspa mungkin hehehe... Ya... siapa tau saja sampean ternyata adalah arya kamandanu yang sedang nyamar, tiba-tiba pas lagi seru-serunya perang sama mpu tong bajil eh... tau-tau pedang sampean copot kan nggak lucu... hahaha... Jadi gimana, pernah ngalamin kisah sedih atau menjengkelkan seperti itu, saat tiba-tiba pas sedang asik-asiknya potong kayu, potong kue, potong ayam, potong bebek angsa atau pas nyari rumput barang kali 😁 Tiba-tiba senjata yang kita gunakan copot dengan sendirinya atau kalo orang jawa bilang lecek an, hmm... Bingung ??!!! Karna sudah banyak cara di lakukan ternyata hasilnya nihil bin zonk... Tapi tenang, ini saya ada solusinya yang bisa di coba. Yang perlu di siapkan cuma bubuk kopi plus lem G, untuk tentang bagaimana caranya bisa langsung tonton saja di video saya kali ini.

Cara membuat ulat-ulatan dari janur

Image
Ulat-ulatan dari janur, ini bisa kita temukan pada pembuatan gagar mayang pada acara pernikahan adat orang jawa. Adapun gagar mayang itu sendiri adalah rangkaian daun janur yang rangkai sedemikian rupa hingga menjadi sebuah hiasan dari janur yang di tancapkan pada gedebok pisang, salah satunya ya anyaman dari janur yang membentuk seperti ulat ini. Rumit juga sih buatnya dan gk sembarang orang bisa membuatnya... Intinya hanya butuh ketelatenan sebenarnya, dan kalau pingin liat seperti apa dan bagai mana cara buatnya bisa di simak video saya yang sudah saya sertakan di bawah. Buat temen-temen semua tengs ya... yang sudah mendukung channel saya, semoga bermanfaat dan salam sukses selalu...

Mau hemat youtube an pakai youtube go aja

Image
Adalah dia, keponakanku yang satu ini kalau main kerumah atau kalau saya pas main kerumahnya yang di minta pasti buka youtube buat menonton film kartun kegemaranya. Dia paling suka banget sama kartun yang berjudul TOBOT, Kalau sudah begitu, dia akan betah berjam-jam berada di depan layar hp sampai lupa waktu. dan belum mau berhenti sebelum baterainya habis. "walah bisa thekor saya, hahaha ..." Tapi ya namanya anak-anak, kalau nggak di bolehin paling kalau nggak ngambeg ya nangis, hehehe .. Hingga akhirnya ada temen nyaranin "pakai youtube go aja, lebih hemat kuota" Dan bener saja, pakai aplikasi youtube go nonton youtube jadi lebih hemat karna kualitas video bisa kita sesuaikan sama kebutuhan dan kuota kita pastinya. Di youtube go ada tiga pilihan putar, yaitu dari kwalitas rendah, sedang sampai yang berkwalitas tinggi. Selain itu juga, di youtube go di sediakan juga tombol download untuk kita bisa memutarnya saat offline. Sebelumnya

cara tentang bagaimana mengecilkan ukuran foto di android menggunakan aplikasi Photo Compress.

Image
Untuk melengkapi coretan ku yang kemarin di sini tentang cara membuat foto menjadi bulat di android, sekarang saya akan membagikan cara tentang bagaimana mengecilkan ukuran foto di android menggunakan aplikasi Photo compress. Memang banyak sih aplikasi serupa, tapi di sini kenapa saya merekomendasikan aplikasi ini? Karena hasil editanya atau lebih tepatnya hasil kompresanya sangat bagus (menurut saya) di banding aplikasi-aplikasi yang serupa. Selain kita bisa meresize (ukuran panjang dan lebar) foto dengan aplikasi ini kita juga bisa (sesuai namanya) mengkompress (ukuran kb/kilobite) dan crop/memotong foto. Dulu sebelum mengenal aplikasi ini saya menggunakan situs xtgem.com untuk mengecilkan ukuran foto, karena di sana hasilnya sangat memuaskan. Foto tetap memiliki kwalitas bagus meski telah melewati proses pengeditan, cuma yang bikin ribet sih selain harus punya akun dan login kita harus upload dan download foto hasil edit mengedit kita. Sudah bolak-balik saya instal-uninsta

cara membuat foto menjadi bulat di android

Image
Mau photo dengan bingkai bulat seperti di bawah ini? Atau seperti ini, Gampang saja, caranya download dulu aplikasi Round photo di play store. Kalau gak mau ribet bisa lewat sini aja . Selanjutnya setelah proses download dan penginstalan selesai, saatnya beraksi ... Buka aplikasinya (jalankan) => Ambil gambar, langsung pakai kamera atau bisa juga dengan memilih dari galeri yang sudah ada => pilih salah satu. Klik tanda centang , Klik Shape untuk membuka cendela bingkai, lalu pilih model bingkai lingkaran yang di inginkan dengan menggeser-gesernya ke kiri atau ke kanan, Klik Color untuk memilih warna baground photo atau kalau kita menginginkan baground transparan, pilih bagian yang paling kiri sendiri, yang terlihat ada kotak-kotak warna hitam putih di dalam bingkainya. Klik Move untuk mengatur besar kecil gambar ( Zoom In - Zoom Out ), Fit Center untuk menyesuaikanya dan Tombol Angel untuk memutar.

Cara mudah membuat link gambar di blogspot tanpa kode html

Image
Lihatlah gambar berikut ini, Ketika kita mengklik gambar tersebut kita akan di alihkan ke alamat tertentu (sesuai keinginan si pembuat link), di sini saya menggunakan gambar logo facebook yang akan saya tautkan dengan alamat facebook saya, di mana nantinya ketika ada orang yang mengklik logo tersebut maka secara otomatis akan meuju ke halaman profil facebook saya. Gimana caranya? Yang perlu kita siapkan adalah sebuah gambar dan url/alamat web yang hendak kita jadikan target. Baiklah, di sini saya menggunakan logo dari facebook yang telah saya persiapkan sebelumnya, pilih tempat di mana kita akan meletakan gambar tersebut dengan cara meletakan kursor ke tempat yang di inginkan lalu upload gambarnya di sini. Untuk tahu cara upload/menyisipkan gambarnya bagaimana? bisa di baca di sini Adapun untuk mengambil url facebook caranya gampang saja, buka alamat facebook dengan menggunakan browser crome atau operamini lalu login dan masuk ke profil kita. Lihat kolo

Mudahnya menambahkan foto di postingan blog blogspot

Image
Sebelumnya saya ucapkan selamat datang di blog Nozemprol yang lumayan amburadul, matur suwun hadir dan kunjunganya. Kali ini saya akan memberikan tutorial singkat, khusus buat pengguna Blogspot.com dan tentunya  buat pemula/newbe yang baru mengenal apa itu ngeblog seperti saya. Tanpa bermaksud menggurui, saya cuma ingin berbagi ilmu saja tentang apa yang saya tahu sekaligus buat coretan kecil untuk pribadi saya sendiri tentunya. Ok, langsung saja tanpa panjang lebar dan bertele-tele kita mulai saja pembahasan kita kali ini. Pertama login dulu tentunya atau daftar dulu bagi yang belum punya akun, di  https://blogspot.com Ke-dua   buat entri/post baru dan jangan lupa persiapkan gambar yang ingin di sisipkan. Ke-tiga klik ikon seperti pada gambar berikut Lalu  pillih  upload   gambar yang di inginkan, bisa pilih dari memori hp/komputer pilih file Pilih  from this blog  kalau memang sudah ada di blog / sudah pernah upload sebelumnya.  Pilih from goo

Cara menjauhkan/menghindarkan diri dari serangan gigitan nyamuk, lemut dan sebangsanya

Image
Pernah nggak bro ngalamin seperti yang pernah saya alami? Misalnya ... Pas lagi enak-enak nongkrong sambil ngisep tembakau di pinggir kali, pas lagi khusuk di semak-semak nungguin ikan nggondol umpan kita, atau mungkin pas lagi istirahat di malam hari yang panas.  Tiba-tiba di serbu puluhan bahkan ratusan pasukan vampir kecil penghisap darah alias jingklong bin nyamuk dari segala penjuru mata angin. Krasak krusuk krosek ... Walah, nggak bisa kubayangkan polah tingkah sampean. Pasti kayak cacing kepanasan, klogat-kloget, plungkar-plungker, usrak-usruk. rug rug rug ... (garuk-garuk pantat) plak plek plok (tepuk-tepuk pantat) Asal jangan salah garuk dan tepuk aja, bisa pecah perang dunia ke tiga. Loh ... Iya kan? Coba aja kalau yang di garuk atau di tepuk-tepuk pantatnya tetangga, bisa di huwek-huwek kowe, Haha ... Nggak enak banget kan kalo sudah begitu, e ek jadi nggak tenang, mancing nggak nyaman tidur pun jadi nggak lelap. huh ... Yang ada mungkin tekanan dar